Scroll untuk baca artikel
Hukum & KriminalOlahragaPeristiwa

Jelang Puasa, Warga Kecamatan Pamekasan Keluhkan Maraknya Balap Liar dan Knalpot Brong

Avatar
×

Jelang Puasa, Warga Kecamatan Pamekasan Keluhkan Maraknya Balap Liar dan Knalpot Brong

Sebarkan artikel ini
Balap liar di depan kantor kecamatan Pamekasan. (Foto. Idrus Ali/Risalah).

RISALAH. PAMEKASAN – Sejumlah warga yang berada di kecamatan Pamekasan, kabupaten Pamekasan mengeluhkan adanya aksi balap liar yang digelar anak remaja pada Minggu (10/3/2024) dini hari.

Hoiri Irawan warga setempat menuturkan bahwa aksi balap liar yang dilengkapi knalpot brong itu terdengar sangat keras dan menggangu ketenangan warga.

Pada dini hari tadi, diperkirakan, kata Hoiri, aksi balap liar beramai-ramai di depan kantor kecamatan itu dilakukan lebih dari 1 jam yakni sekira mulai pukul 02.40 WIB hingga pukul 03.30 WIB.

Baca Juga:  Jadi Anggota DPRD Pamekasan untuk Periode ketiga, Ismail Ucapkan Terima Kasih untuk Seluruh Masyarakat

“Lebih 1 jam suara knalpot brong balap liar itu terdengar, hal semacam ini tentu sangat menggangu warga disini,”ungkap Hoiri. Minggu (10/3/2024).

Dikatakannya, aksi dari para remaja tersebut bukan merupakan kali pertama, melainkan sudah berkali-kali menggelar balap motor liar di depan kantor kecamatan Pamekasan.

Baca Juga:  Polres Pamekasan Berikan Penghargaan untuk Delapan Anggota Berprestasi

Dengan demikian, pihaknya bersama warga setempat memohon kepada aparat untuk ditertibkan supaya tidak lagi menganggu kenyamanan terlebih pada saat bulan puasa nanti.

“Kami khawatir bulan romadhon jadi tempat balap liar lagi kasihan warga terganggu, apalagi pas bulan puasa, mohon kepada aparat kerja samanya,” pintanya.

Menanggapi aksi balap liar yang tetap digelar, Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan menegaskan akan meningkatkan patroli pada jam-jam rawan.

Baca Juga:  KD Speed Meriahkan Gowes Bareng Kak Sukri Calon Wakil Bupati Pamekasan

“Terkait balap liar polres pamekasan dan polsek jajaran akan meningkatkan patroli di jam-jam rawan,”ujar Dani. Minggu (10/3/2024).

Sementara terkait knalpot brong, Dani memastikan akan melakukan razia untuk menekan penggunaan knalpot brong yang tidak sesuai spek.

“Terkait knalpot yang tidak sesuai spek satlantas polres pamekasan akan melakukan razia sebagai upaya untuk menekan penggunaan knalpot yang tidak sesuai spek,”pungkasnya.