Scroll untuk baca artikel
Politik dan Pemerintahan

Ra Ali Wafa Kembali Pimpin Partai PKB Pamekasan Periode 2021-2026

Avatar
×

Ra Ali Wafa Kembali Pimpin Partai PKB Pamekasan Periode 2021-2026

Sebarkan artikel ini

PAMEKASAN. KH. Ali Wafa Subki kembali memimpin partai Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pamekasan untuk periode 2021-2026.

Hasil tersebut berdasarkan hasil Musyawarah Cabang (Muscab) PKB Pamekasan yang digelar di hotel Berlian, Minggu, (7 /03/2021).

Ditubuh partai PKB, Ra Ali sapaannya didampingi Syafiuddin sebagai Sekretaris dan Abd Aziz di bendahara

Baca Juga:  Mensos Risma Kunjungi Ponpes Tertimbun Longsor di Pamekasan

Mekanisme pengisian posisi Ketua DPC berdasarkan keputusan DPP PKB, yang sebelumnya telah melakukan penilaian kinerja, penguatan internal dan eksternal, pencapain target, perolehan kursi, administrasi, dan laporan keuangan.

“Keputusan DPP berdasarkan penilaian, kemudian disetujui secara mufakat oleh peserta Muscab, sekalipun ditetapkan (ketua,red) bisa diganti jika dalam perjalanan hasil kinerja menunjukkan kurang baik,” kata Ra Ali.

Baca Juga:  Perluas Vaksinasi ke Desa-desa, Ansor Pamekasan MOU bersama TNI-Polri

Hasil musyawarah juga menghasilkan target, peserta Muscab sepakat mematok target menang Pilpres, Pileg, Pilkada, dengan cara konstitusional dan terukur.

“Hasil rekomendasi Muscab, kami lebih menekankan lagi menang Pilpres, Pileg dan Pilkada,” ujarnya.

Selain itu, Muscab PKB Pamekasan merekomendasikan beberapa poin kepada pemerintah Pamekasan, salah satunya penguatan aspek Gerakan Masyarakat Islam (Gerbang Salam), Pesantren dan Sosial.

Baca Juga:  Dicecar Soal Sanksi, KPU Pamekasan Hanya Minta Maaf Telah Usir Wartawan

“Rekomendasi ini agar pemerintah berkontribusi besar terhadap masyarakat Pamekasan,” tandasnya.

Untuk diketahui, Muscab dilaksanakan serentak di Kabupaten/kota Jawa Timur, dan dibuka secara virtual oleh Ketua Umum DPP PKB, Abdul Muhaimin Iskandar.