Scroll untuk baca artikel
Politik dan Pemerintahan

Reses Anggota DPRD Jatim, Masyarakat Desa Ambat Pamekasan Keluhkan konsidi Banjir

Avatar
×

Reses Anggota DPRD Jatim, Masyarakat Desa Ambat Pamekasan Keluhkan konsidi Banjir

Sebarkan artikel ini

PAMEKASAN. SUARA POST – Masyarakat desa Ambat Kecamatan Tlanakan kabupaten Pamekasan mengeluhkan kondisi banjir tahunan saat musim hujan.

Keluhan tersebut disampaikan serap aspirasi bersama anggota DPRD Jawa Timur dapil Madura, Mathur Husairi. Rabu (03/11/2021).

Fadil peserta reses menyampaikan kondisi desanya yang sering mengalami banjir tepat di pemakaman warga.

Baca Juga:  Demo DPRD, HMI Pamekasan Tolak Kenaikan Harga BBM

Ia menyebut, saat musim hujan pemakaman yang ada di desanya selalu banjir karena tidak ada saluran. Akibatnya air menggenang di sekitar makam.

“Ada masukan dari warga, ada makam yang sering mengalami banjir, itu untuk dibantu,” katanya.

Menanggapi keluhan itu, Mathur meminta agar pemerintah desa Ambat yang hadir saat acara untuk membuat proposal pengajuan yang dilengkapi dengan luas serta saluran yang dibutuhkan.

Baca Juga:  3 Incumben Bertahan dan 6 Penantang Lolos, Berikut Perolehan Kursi DPRD Pamekasan Dapil 5

Nantinya, keluhan masyarakat tersebut akan dibantu dengan dibawa ke DPRD Jatim.

“Segala masukan dan keluhan akan dibawa ke DPRD dan Pemprov Jatim. Nanti biar pemerintah desa menyiapkan berkasnya,” tandasnya.

Mathur Husairi merupakan anggota Komisi E DPRD Jawa Timur yang bermitra dengan OPD berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga:  Menekraf Teuku Riefky Dorong Kepala Daerah Bentuk Dinas Ekonomi Kreatif

Alumnus IAIN Sunan Ampel Surabaya menegaskan, segala masukan dan kondisi masyarakat akan dibawa ke DPRD Jatim untuk dilakukan musyawarah dengan komisi, fraksi hingga rapat paripurna.